Rerata Jumlah langkah RERATA JUMLAH LANGKAH PENANDA AKTIFITAS FISIK IBU MENOPAUSE DENGAN OBESITAS DAN TANPA OBESITAS PADA PANDEMI COVID-19

AVERAGE NUMBER OF PHYSICAL ACTIVITY STEPS OF MENOPAUSEE MOTHERS WITH OBESITY AND WITHOUT OBESITY IN COVID-19 PANDEMIC

  • Junengsih junengsih Poltekkes Kemenkes Jakarta 3
  • Siti Masitoh
Keywords: physical activity, number of steps, menopause obesity

Abstract

Sejak merebaknya Covid 19 di Indonesia, penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan PPKM membuat perkantoran baik pemerintah maupun swasta menerapkan bekerja dari rumah. Akibat adanya perubahan aktifitas fisik dan perubahan pola konsumsi di balik gaya hidup hybrid di masa Pandemi yaitu peningkatan Indeks Masa Tubuh (IMT). Tantangan terbesar kesehatan masyarakat global saat ini adalah epidemi obesitas, dan merupakan peringkat tiga besar penyebab gangguan kesehatan kronis. Diseluruh wilayah, obesitas lebih tinggi pada perempuan dibandingkan pada laki-laki. Pada wanita, obesitas sangat memiliki dampak yang besar, seperti hilangnya kepercayaan diri, menganggap diri menjadi tidak cantik dan dapat pula mempengaruhi proses persalinan.  Berjalan adalah suatu bentuk aktivitas fisik yang sederhana, murah, hemat waktu dan dapat dilakukan oleh semua orang, tetapi membutuhkan pengukuran yang objektif. Jumlah langkah yang diambil  dapat direkam dengan pedometer. Penelitian ini merupakan penelitian potong lintang untuk melihat hubungan antara aktivitas fisik berdasarkan rerata jumlah langkah perhari pada ibu menopause pada masa pandemi covid 19.  Populasi penelitian adalah menopause berusia 45-65 tahun. Data diuji terdistribusi normal dan dilakukan uji t-tidak berpasangan. Hasil analisis didapatkan rata-rata umur menopause wanita adalah 56.9 tahun dengan standar deviasi 3.9 tahun. usia termuda 45 tahun dan umur tertua adalah 63 tahun, rata-rata berat badan 68.1, mempunyai rata-rata tinggi badan 157.85 cm, status gizi (IMT) rata-rata 27.7 dan aktivitas berdasarkan rerata jumlah langkah yaitu sebesar 6601.25. rerata aktivitas 1730 langkah perhari untuk aktivitas kurang dan 10181 untuk rerata dengan aktivitas fisik aktif Diperoleh hasil bahwa terdapat perbedaan rerata jumlah langkah yang bermakna antara kelompok subyek pada ibu menopause dengan  obesitas dan kelompok subyek menopause tanpa obesitas (p< 0.05). Rekomendasi  agar wanita yang sudah mengalami menopause dapat meningkatkan aktivitas fisik dengan berjalan secara rutin dan menyeimbangkan asupan zat gizi sesuai anjuran konsep gizi seimbang.

References

(no date) WHO | Obesity and overweight, WHO. Available at: http://www.who.int/dietphysicalactivity/publications/facts/obesity/en/.

Aekplakorn, W. et al. (2007) ‘Trends in obesity and associations with education and urban or rural residence in Thailand.’, Obesity (Silver Spring, Md.), 15(12), pp. 3113–3121. doi: 10.1038/oby.2007.371.

Anderson, L. M. et al. (2009) ‘The Effectiveness of Worksite Nutrition and Physical Activity Interventions for Controlling Employee Overweight and Obesity. A Systematic Review’, American Journal of Preventive Medicine. Elsevier Inc., 37(4), pp. 340–357. doi: 10.1016/j.amepre.2009.07.003.

Dasar, R. K. (2013) ‘Riset Kesehatan Dasar’, Diabetes Mellitus, pp. 87–90. doi: 1 Desember 2021.

Essex, H. E. (1963) ‘The Challenge of obesity in the WHO european region and the strategies for respon’, Bulletin of the New York Academy of Medicine, 39, pp. 396–397.

Haskell, W. L. et al. (2007) ‘Physical activity and public health: Updated recommendation for adults from the American College of Sports Medicine and the American Heart Association’, Circulation, 116, pp. 1081–1093. doi: 10.1161/CIRCULATIONAHA.107.185649.

Kulie, T. et al. (2011) ‘Obesity and women’s health: an evidence-based review.’, Journal of the American Board of Family Medicine : JABFM, 24(1), pp. 75–85. doi: 10.3122/jabfm.2011.01.100076.

Ogden CL et al. (2014) ‘PRevalence of childhood and adult obesity in the united states, 2011-2012’, JAMA, 311(8), pp. 806–814. doi: 10.1001/jama.2014.732.

‘Overweight and obesity : implications for workplace health and safety and workers ’ compensation’ (2008), (August).

Rla, F. et al. (2013) ‘Workplace pedometer interventions for increasing physical activity ( Review ) Workplace pedometer interventions for increasing physical activity’, (4). doi: 10.1002/14651858.CD009209.pub2.Copyright.

Published
2022-04-26
How to Cite
junengsih, J., & Masitoh, S. (2022). Rerata Jumlah langkah RERATA JUMLAH LANGKAH PENANDA AKTIFITAS FISIK IBU MENOPAUSE DENGAN OBESITAS DAN TANPA OBESITAS PADA PANDEMI COVID-19. Jurnal Fisioterapi Dan Kesehatan Indonesia, 2(1), 118-124. https://doi.org/10.59946/jfki.2022.65